Dilema
Jurusan Kuliah “Ga Tau Mau Ambil Jurusan Apa”
Halooo,
aku kembali lagi di blog ini, jangan bosan yaaa. Oke sesuai judulnya kali ini aku bakal bahas
mengenai jurusan kuliah. Nah aku tau, kalau sekarang adalah waktu dimana kalian
para kelas 12 mulai dilema sama jurusan apa yang mau diambil kalau lanjut
kuliah nanti. Dan setiap ketemu teman atau guru, selalu ditanyain, “kamu mau
ambil jurusan apa?”, dan pertanyaan itu bukan sekali dua kali loh ditanyain,
bahkan berkali – kali. Nah bagi yang udah punya tujuan pasti ga bingung dong
jawab pertanyaannya. Nah bagi yang belum ada gimana ? masa setiap ditanya
begitu mau jawab “hehehe belum tau mau ambil jurusan apa, masih bingung” atau atau
mau jawab “jurusan apa aja yang penting hatiku
senang hehehe” (jangan baca sambil nyanyi).
Oke kalian
bakal ngehindarin banget pertanyaan semacam itu kan, terutama bagi yang belum
punya pilihan. Nah padahal bagus loh kalau ada yang nanyain seperti itu, siapa tau kan ntar didoain sama
yang nanya, nah siapa tau doa nya terkabul kan Alhamdulillah ya apa yang kalian
inginkan bisa terwujud, dan itu berkat doa orang – orang disekeliling kalian. Itu
salah satu manfaat dari menjengkelkannya pertanyaan tersebut yaaa teman –
teman.
“Aku
ga tau pengen ambil jurusan apa? Bagusnya ambil jurusan apa yaa?” , kalau masih
bingung mengenai jurusan kamu, coba tanya diri kamu sendiri dulu deh, minat
kamu ada dimana sih. Nah aku pengen sedikit memberi tulisan dibawah ini
terutama bagi yang masih bingung sama jurusan yang mau diambil :
1.
Tanya diri kamu, minat, bakat dan potensi kamu ada dimana ?
Kenapa begitu ? karena kalau kalian kuliah dengan jurusan yang
kalian suka dan emang kalian minat, kalian bakalan lebih enjoy menjalani perkuliahannya.
Karena ibaratnya yaa kalian meghabiskan waktu dengan apa yang kalian sukai.
Pasti betah kan? Nah begitupun dengan perkuliahan.
Usahakan cari bidang yang benar – benar kalian suka dan kalian
inginkan, mengapa demikian ?. Itu karena kalau kalian punya target misalnya
pengen jadi dosen. Nah kalian pasti bakalan memperjuangkan hal tersebut kan?
Sampai kalian dapetin apa yang kalian inginkan. Jadi ayo cari minat kalian
dimana. Dan kalian ingin jadi apa sih beberapa tahun kedepan ?. Ayo berjuang,
lihat teman – teman disekitar mu udah tahu loh tujuannya mau kemana ? dan
malahan mereka udah persiapan. Masa kamu belum? Ntar ketinggalan loh.
2.
Jurusan bukan untuk gengsi – gengsian
Kuliah itu, kalian yang bakalan ngejalanin setiap fase nya, setiap
suka dukanya. Jadi jangan milih jurusan untuk gengsi – gengsian. Oh ikutin
teman ambil jurusan A, terus kalian juga ambil jurusan A, eh tau – taunya ngga
sesuai sama diri kalian dan akhirnya berhenti kuliah. Kasihan sama orang tua
kalian yang capek - capek, nyari uang gimana supaya anaknya bisa kuliah. Karena
orang tua itu pasti bangga kalau anaknya bisa berpendidikan tinggi. Nah jadi
jangan pilih jurusan untuk GENGSI.
3.
Cari info seputar jurusan
Nah
ini penting banget, buat kalian yang masih bimbang sama jurusan yang kalian
ambil. Kalian bisa cari – cari info nih seputar kebimbangan kalian. Misalnya
kalian udah dapat minat dan potensi kalian dimana. Nah kalian harus banyak cari
– cari info jurusan yang kira – kira cocok buat kalian itu apa?. Dan kalau udah
dapet beberapa pilihan kecil yang sekiranya bakal jadi prioritas kalian. Kalian
harus bisa ngorek informasi langsung dari orang yang sedang atau bahkan pernah
kuliah di jurusan tersebut. Setidaknya dengan kalian bertanya langsung tentang pengalaman
kuliah dijurusan tersebut seperti apa, itu bisa menjadi gambaran kalian untuk
meyakinkan diri kalian tentang jurusan yang kalian ambil InsyaaAllah sesuai
dengan minat kalian.
Nah itu
seputar jurusan ya, semoga bisa membantu kalian yang sedang dilema akan jurusan
yang kalian ambil. Yang tau cocok atau tidak sesuai atau tidak suatu jurusan
dengan diri kalian adalah diri kalian sendiri. Jadi tanya kepada diri kalian
sendiri.
Semangat!
InsyaaAllah kalau kalian udah yakin tinggal jalanin aja J .
Dilema atau bimbang sama jurusan itu wajar kok, itu artinya kalian menyadari
dan harus berusaha mempersiapkan diri untuk masa depan kalian. Setidaknya
kalian berusaha untuk meminimalisir kebimbangan kalian tentang hal tersebut.
Jangan lupa libatin Allah disetiap urusan ya InsyaaAllah dipermudah J.Jangan menganggap sesuatu itu mudah karena nanti kau akan menyepelekannya. Dan jangan anggap sesuatu itu sulit, karena nanti kau akan menyerah memperjuangkannya. Yakinkan dirimu seberapa mudah dan sulit sesuatu hal itu InsyaaAllah kamu bisa dan kamu pasti bisaAmoaa_
Komentar
Posting Komentar